Selasa, 23 Oktober 2012

Puncake Saus Daging



Sebagai istri sekaligus ibu buat anak-anak, kita terkadang merasa agak kebingungan memutar variasi menu makanan untuk sehari-hari. Terlebih lagi jika untuk sarapan pagi, bekal suami dan anak-anaknya mulai beraktifitas. “Yah, kalau bingung begitu paling mentok aku buatin telur dadar / telur ceplok” Apakah kalian pernah juga mengalami hal itu?
Sarapan pagi memang penting sebagai cadangan energi sampai makan siang tiba. Namun terkadang agak membosankan jika suguhan menu sarapan itu-itu saja. Cobalah resep kali ini, pancake yang disajikan dengan saus daging, yang nantinya mungkin bisa menjadi menu pilihan keluarga anda..
Bahan :
200 gr tepung terigu protein sedang
1 sdt baking powder
1 butir telur
1 kuning telur
250 ml susu cair
1/2 sdm gula pasir halus
1 sdm margarin, lelehkan
Bahan saus :
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
150 gr daging giling
2 buah tomat parut
100 gr jamur kancing, iris tipis
6 sdm saus tomat
1/4 sdt merica bubuk
250 ml air
1 sdt gula pasir
Penyedap rasa, secukupnya
Cara membuat :
1. Kocok lepas telur bersama susu cair dan gula pasir halus
2. Tuang sedikit demi sedikit ke campuran tepung terigu dan baking powder sambil diaduk rata. Masukkan margarin yang telah dicairkan lalu aduk sampai licin
3. Sendokkan ke wajan datar anti lengket tanpa dioles. Biarkan mengembang kemudian balik dan biarkan sampai matang. Angkat, sisihkan
Cara membuat saus :
1. Untuk membuat saus, tumis bawang bombay sampai harum lalu masukkan dagong giling, aduk sampai berubah warna. Tambahkan tomat parut, aduk rata
2. Masukkan jamur kancing, saus tomat, merica bubuk, dan gula pasir lalu aduk rata. Beri penyedap rasa sesuai selera, tuang air, masaklah hingga kental

0 komentar:

Posting Komentar

 
;